Nama : Aldi Pranata
Nim : A1C219011
Kelas : R-001
Mata kuliah : FISIKA DASAR
Dosen pengampu: Nova Susanti ,S.Pd.,M.Si.
Balik lagi nih admin update soal soal fisika nih, Semoga membantu dan selamat membaca
1. Seorang aki-laki berenang melawan arus sungai. Jika ia tidak bergerak terhadap tepi sungai, apakah ia melakukan kerja? Jika
laki-laki tersebut diam mengambang saja dan dibawa oleh arus sungai,
apakah ia melakukan kerja?
Jawab :
# jika orang itu diam relatif terhadap sungai, berarti ia memberikan gaya untuk melawan arus, tetapi tidak melakukan perpindahan.
Tidak melakukan kerja (usaha). W = 0
# jika orang itu diam dan terbawa arus orang itu tidak melakukan kerja, tetapi mendapat kerja (usaha) dari arus.
2. Sebuah bola tenis yang memiliki massa 0,06 kg dan bergerak dengan
laju 2,5 m/s menumbuk bola yang bermassa 0,09 kg yang sedang
bergerak dalam arah yang sama dengan laju 1,0 m/s. Anggap bahwa
tumbukan bersifat elastis sempurna, berapakah laju masing-masing
bola setelah tumbukan?
Jawab :
syarat tumbukan elastis, koefisien restitusi (e) . Karena tumbukan bersifat elastis sempurna maka e=1
e = v2'-v1'/v1-v2 = 1
-(v1' - v2')/(2.5 - 1) = 1
v2' = v1' + 1.5
hukum kekekalan momentum,
ΔP = 0
Mv2+ mv1- Mv2' - mv1' = 0
Mv2 + mv1 - M(v1' + 1.5) - mv1' = 0
(0.09)(1) + (0.06)(2.5) - 0.09(v1' + 1.5) - 0.06v1' = 0
v1' = 0.7 m/s
V2' = 2.2 m/s
Jadi kelajuan bola tenis 1 setelah tumbukan adalah 0,7 m/s dan kelajuan bola tenis 2 setelah tumbukan adalah 2,2 m/s
Tidak ada komentar:
Posting Komentar